7 Menu Natal Khas Nusantara yang Spesial untuk Keluarga
Pada 25 Desember mendatang, umat kristiani akan merayakan Hari Raya Natal. Salah satu momen yang paling dinantikan saat perayaan Natal adalah berkumpul bersama keluarga tercinta sambil menikmati beragam menu hidangan spesial khas Natal.
Nah, agar lebih spesial, kamu bisa membuat makanan khas Nusantara untuk disajikan saat Natal. Kombinasi rempah-rempah khas Indonesia mampu menghadirkan cita rasa autentik, sehingga membuat momen Natal bersama keluarga semakin berkesan.
1. Ayam Betutu
Bahan:
Ayam jantan – 1 ekor
Jeruk nipis – 1 buah
Daun singkong – 1 ikat
Daun pisang untuk membungkus – secukupnya
Bumbu Halus:
Bawang merah – 15 siung
Bawang putih – 8 siung
Cabe merah, buang bijinya – 2 biji
Cabe rawit – 8 biji
Kemiri – 6 butir
Ketumbar – 1 sdt
Lada putih – 1/2 sdt
Lada hitam – 1/2 sdt
Lengkuas – 3 cm
Kencur – 3 cm
Kunyit – 5 cm
Terasi – 1 sdt
Daun jeruk – 6 lembar
Daun salam – 4 lembar
Serai, memarkan – 3 tangkai
Garam – 2 sdt
Gula – 1/2 sdt
Bahan Pelengkap:
Sambal matah – secukupnya
Cara Membuat:
- Bersihkan ayam dan lumuri dengan air perasan jeruk nipis hingga merata. SIsihkan.
- Rebus daun singkong hingga empuk. Peras airnya kemudian potong-potong. Sisihkan.
- Tumis bumbu halus hingga wangi. Sesuaikan rasanya. Sisihkan.
- Ambil sedikit bumbu halus, campurkan dengan singkong dalam satu wadah. Aduk hingga merata.
- Ambil ayam dan lumuri seluruh badannya dengan bumbu halus hingga ke dalam perut ayam.
- Masukkan daun singkong berbumbu ke dalam perut ayam hingga penuh. Tutup perutnya dengan mengaitkan ekornya menggunakan tusuk gigi.
- Ambil daun pisang dan tumpuk beberapa daun pisang (berlapis-lapis) menjadi satu. Taruh ayam di atas daun pisang. Bungkus sedemikian rupa hingga benar-benar rapat. Sematkan di beberapa bagian menggunakan tusuk gigi.
- Kukus ayam selama kurang lebih 2 jam dengan api kecil. Angkat.
- Siapkan bakaran atau bisa juga menggunakan wajan datar anti lengket. Bakar ayam (dalam kondisi masih terbungkus daun pisang) di atas bara api selama kurang lebih 20 menit. Angkat.
- Siap disajikan.
Tips
- Bisa mengganti ayam jantan dengan bebek atau ayam kampung sesuai selera.
- Jangan ragu memasukkan banyak garam karena rasa asinnya akan banyak berkurang akibat dikukus.
- Daun pisang yang digunakan untuk membungkus ayam sebaiknya berlapis-lapis hingga tebal, agar tidak bocor.
- Bisa mengganti kukus dengan metode oven. Jika menggunakan oven, ayam bisa dipanggang selama kurang lebih 3-4 jam dengan suhu 180°C. Lalu nyalakan api atas saat 1 jam terakhir pemanggangan.
2. Sop Ikan Nila Batam
Bahan:
Ikan nila – 1 ekor (500 gram)
Jeruk nipis, ambil air perasannya – 1 buah
Daun bawang, potong besar-besar – 1 batang
Daun salam – 2 lembar
Ebi – 2 sdm
Bawang putih, haluskan – 3 siung
Garam – 1 sdt
Merica – 1/2 sdt
Kaldu bubuk – 1/2 sdt
Kecap ikan – 1 sdm
Bawang merah goreng – 1 sdm
Air – 1 liter
Minyak untuk menumis – secukupnya
Pelengkap:
Daun selada – 1 kuntum
Sawi asin, potong besar-besar – 100 gram
Tomat hijau, iris tebal – 2 buah
Cara Membuat:
- Cuci bersih ikan nila. Ambil dagingnya dengan cara difillet, lalu iris daging memanjang. Lumuri daging, tulang, dan kepala ikan dengan air perasan jeruk nipis. Diamkan selama 30 menit. Cuci kembali dengan air mengalir. Sisihkan.
- Dalam panci, sangrai ebi hingga harum. Tuang 1 liter air. Masukkan tulang dan kepala ikan, daun bawang, serta daun salam. Masak hingga mendidih. Angkat dan saring air kaldunya. Sisihkan.
- Dalam panci, panaskan sedikit minyak. Tumis bawang putih hingga harum. Masukkan air kaldu ikan dan daging fillet ikan nila.
- Bumbui dengan garam, merica, kaldu bubuk, kecap ikan, dan bawang merah goreng. Masak sampai ikan matang lalu koreksi rasanya. Angkat.
- Tata daun selada, sawi asin, dan tomat hijau dalam mangkok saji. Tuang kuah beserta daging ikannya.
- Siap disajikan.
Tips
- Ikan nila bisa diganti dengan ikan jenis lain yang sama-sama berdaging putih.
- Bagi penyuka pedas, cabai rawit utuh bisa dimasukkan saat memasak kuah sop.
3. Ayam Goreng Sasando
Bahan:
Ayam, potong sesuai selera – 800 gram
Bawang putih – 5 siung
Jahe – 1 ruas jari
Kunyit – 1 ruas jari
Merica bubuk – 1/4 sdt
Garam – 1 sdm
Air – 800 ml
Saus:
Bawang merah – 6 butir
Bawang putih – 4 siung
Cabai merah besar – 5 buah
Tomat – 1 buah
Kunyit – 1 ruas jari
Lengkuas – 1 cm
Gula merah – 1 sdm
Garam – 1 sdt
Santan kental – 100 ml
Cara Membuat:
- Cuci bersih ayam yang sudah dipotong-potong, sisihkan.
- Haluskan bawang putih, jahe, kunyit, merica, garam.
- Rebus air 800 ml, masukkan ayam dan bumbu. Rebus sampai ayam empuk dan air menyusut tinggal sedikit.
- Goreng ayam hingga matang kecoklatan, angkat dan tiriskan. Menggorengnya cukup sampai kecoklatan, tidak perlu terlalu lama supaya ayam tetap empuk.
- Saus: Haluskan semua bahan saus kecuali santan, kemudian tumis sampai harum. Masukkan santan, masak sambil sesekali diaduk sampai saus matang dan mengental.
- Sajikan ayam goreng bersama sausnya.
4. Sup Matahari
Bahan:
Kulit:
Telur – 2 butir
Terigu – 2 sdm
Garam – 1/4 sdt
Air – 50 ml
Isian:
Daging ayam giling – 250 gram
Telur – 1 butir
Terigu – 2 sdm
Bawang putih – 2 siung
Garam – 1/2 sdt
Kaldu bubuk – 1/2 sdt
Merica – 1/4 sdt
Pala bubuk – 1/4 sdt
Pelengkap:
Jamur kuping, iris tipis – 50 gram
Wortel, serut – 1 buah
Jagung manis, sisir – 1 buah
Kacang polong – 50 gram
Sosis, potong jadi 5 bagian – 1 buah
Kuah:
Bawang merah – 4 butir
Bawang putih – 3 siung
Daun bawang, potong potong – 1 tangkai
Pala bubuk – 1/4 sdt
Merica bubuk – 1/2 sdt
Air – 1 liter
Tulang ayam – secukupnya
Garam – secukupnya
Gula – secukupnya
Kaldu bubuk – secukupnya
Cara Membuat:
- Kulit: Campur semua bahan kulit, kemudian dadar tipis di teflon. Lakukan sampai habis, sisihkan.
- Isian: Campur daging ayam giling dengan telur, tepung terigu dan bumbu-bumbu, aduk rata.
- Rebus air dan tulang ayam. Haluskan bawang merah dan putih, kemudian tumis sampai harum. Setelah itu masukkan tumisan bumbu ke dalam air rebusan tulang.
- Bumbui kuah dengan pala, merica, garam, gula dan kaldu bubuk sesuai selera. Tunggu hingga mendidih, tambahkan irisan daun bawang aduk rata. Matikan api.
- Ambil satu lembar dadar, kemudian tata sosis dan sayuran di atasnya. Tambahkan 2 sendok makan daging ayam giling di atas sayuran. Kemudian bungkus dengan melipat bagian tepi dadar sampai isian terbungkus dadar. Kukus selama 30 menit sampai matang.
- Ambil 1 buah daging ayam bungkus dadar yang sudah dikukus, belah bagian atas dadar menjadi 6 bagian tidak putus. Kemudian buka dadar yang sudah dibelah menyerupai bunga matahari.
- Letakkan dalam mangkuk, kemudian siram dengan kuahnya. Sajikan hangat.
5. Tenggiri Lempah Kuning
Bahan:
Ikan tenggiri – 1 ekor (600 gram)
Air perasan jeruk nipis – 1 sdm
Nanas, potong-potong – 1/4 buah
Tomat, potong-potong – 2 buah
Serai, memarkan – 2 batang
Lengkuas, memarkan – 1 ruas
Air asam jawa, dari 4 buah mata asam jawa yang diseduh air panas – 1 sdm
Garam – 1,5 sdt
Gula pasir – 1 sdt
Air – 1,2 liter
Bumbu Halus:
Cabai merah keriting – 4 buah
Cabai rawit merah – 4 buah
Bawang merah – 5 butir
Bawang putih – 3 siung
Kunyit, bakar – 2 ruas jari
Terasi matang – 1 sdt
Cara Membuat:
- Cuci bersih ikan tenggiri. Lumuri seluruh tubuhnya dengan air perasan jeruk nipis. Diamkan sesaat lalu bilas kembali hingga bersih. Sisihkan.
- Dalam panci, didihkan air.
- Masukkan bumbu halus, serai, dan lengkuas. Biarkan hingga mendidih dan hilang bau langu.
- Masukkan ikan tenggiri. Beri gula, garam dan air asam jawa. Aduk rata dan masak hingga ikan berubah warna.
- Masukkan nanas. Masak hingga nanas lebih lunak.
- Masukkan tomat. Aduk rata. Angkat.
- Siap disajikan.
6. Selat Solo
Bahan:
Daging sapi bagian has dalam, potong tipis – 500 gram
Bawang bombay besar, iris memanjang – 1 butir
Tomat merah, potong-potong – 2 buah
Kayu manis – 2 cm
Cengkeh bubuk – 1/2 sdt
Pala bubuk – 1 sdt
Air – 600 ml
Margarin untuk menumis – 2 sdm
Bumbu Halus:
Bawang putih – 5 siung
Merica bubuk – 1 sdt
Garam – 1/2 sdt
Gula jawa – 1/2 sdm
Mayonaise Jawa:
Air – 250 ml
Margarin – 3 sdm
Tepung terigu, larutkan dengan 4 sdm air – 2 sdm
Kuning telur, kocok lepas – 2 butir
Saus mustard – 1 sdt
Garam – 1 sdt
Gula pasir – 2 sdm
Cuka – 1 sdm
Pelengkap:
Daun selada, cuci bersih – 1 ikat
Buncis, potong 4 cm lalu rebus – 200 gram
Wortel, potong 4 cm lalu rebus – 150 gram
Kentang, belah jadi 4 lalu rebus setengah matang dan goreng – 200 gram
Telur rebus, belah jadi 2 bagian – 3 butir
Cara Membuat:
Membuat Selat:
- Panaskan margarin lalu tumis bawang bombay dan bumbu halus hingga harum.
- Masukkan daging, tomat, kayu manis, cengkeh, pala, kecap dan air. Masak hingga daging empuk. Tambahkan airnya bila daging belum empuk namun air sudah hampir habis. Angkat.
- Siap disajikan.
Membuat Mayonaise:
- Dalam panci atau wajan kecil, panaskan air dan margarin, aduk rata.
- Tuang larutan terigu, aduk rata.
- Masukkan mustard, garam, gula dan cuka. Aduk rata lalu angkat.
- Masukkan kocokan telur, aduk rata.
- Panaskan kembali panci dengan api kecil. Aduk rata Angkat.
- Siap disajikan.
Penyajian:
- Dalam piring, tata 3 lembar daun selada.
- Taruh beberapa irisan daging.
- Taruh beberapa potong kentang goreng, buncis rebus, wortel rebus dan telur rebus.
- Tuang kuah rebusan daging dan sajikan dengan mayonaise.
Tips
- Bila suka kuah kental, bisa ditambahkan dengan maizena. Sesaat setelah daging empuk, larutkan 1 sdm maizena dengan sedikit air. Lalu tuang ke dalam rebusan daging dan aduk hingga mengental.
- Bila tak terlalu suka mayonaise yang asam, takaran cuka bisa dikurangi sesuai selera.
7. Bakso Malang
Bahan:
Daging sapi tanpa lemak – 750 gram
Es batu – 200 gram
Sagu tani / tepung tapioka – 150 gram
Bawang putih, iris tipis, goreng, haluskan – 3 siung
Bawang putih, haluskan – 5 siung
Putih telur – 50 ml
Baking powder – 1/2 sdt
Baking soda – 1/2 sdt
Garam – 2,5 sdt
Gula – 1 sdt
Air es – secukupnya
Air, untuk merebus – secukupnya
Lainnya:
Daging ayam giling – 100 gram
Tahu kulit – 6 buah
Kulit pangsit – 12 lembar
Garam – 1/2 sdt
Minyak, untuk menggoreng – secukupnya
Air, untuk merebus – secukupnya
Kuah:
Tulang kaki sapi – 250 gram
Bawang bombai, belah 4 – 1 buah
Bawang putih, haluskan – 3 siung
Pala – 1 cm
Garam – 2 sdm
Gula pasir – 1 sdm
Lada halus – 1 sdt
Air – 2 liter
Pelengkap:
Mie basah atau mie telur rebus – 1 bungkus
Daun caisim, potong-potong lalu rebus – 200 gram
Daun bawang, iris – 2 batang
Seledri, iris halus – 1 ikat
Bawang goreng – secukupnya
Cara Membuat:
Membuat Bakso:
- Giling daging bersama es batu hingga halus.
- Dalam wadah, campurkan daging giling, bawang putih goreng, bawang putih halus, putih telur, tepung sagu, baking powder, baking soda, garam, dan gula. Aduk rata. Sisihkan 250 gram adonan bakso ini untuk membuat pangsit, tahu bakso, dan bakso goreng.
- Didihkan banyak air dalam panci.
- Ambil segenggam bakso lalu remas hingga terbentuk bulatan. Ambil bulatan dengan sendok lalu masukkan ke air panas. Lakukan hingga adonan habis.
- Rebus bakso hingga mengapung dan matang. Angkat bakso lalu langsung masukkan ke wadah/baskom berisi air es. Tiriskan.
Membuat Pangsit, Bakso Goreng, dan Tahu Bakso:
- Ambil 250 gram adonan bakso tadi lalu taruh dalam wadah.
- Masukkan daging ayam giling dan garam. Aduk rata. Bagi adonan jadi 3 bagian.
- Ambil 1 bagian daging dan isikan ke dalam tahu kulit.
- Ambil 1 bagian daging dan isikan ke dalam kulit pangsit.
- Kukus tahu bakso dan pangsit hingga matang. Keluarkan.
- Ambil 1 bagian bakso dan bulatkan dengan bantuan sendok. Goreng dalam minyak panas. Angkat dan tiriskan.
Membuat Kuah:
- Rebus tulang sapi bersama bawang bombai, bawang putih, dan pala hingga mendidih dan keluar kaldunya.
- Bumbui dengan garam, gula, dan lada. Koreksi rasanya. Matikan api.
Penyajian:
- Tata mie, caisim, bakso, tahu bakso, pangsit, dan bakso goreng dalam mangkok saji.
- Beri taburan daun bawang, seledri, dan bawang goreng.
- Siram dengan kuah kaldu.
- Siap disajikan.
Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)
Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]