Advertisement

Resep Udang Saus Padang

Gambar Hasil Membuat Resep Udang Saus Padang

Bahan-bahan

Hasil:
Udang, kupas dan bersihkan - 350 gram
Jagung manis - 1 buah
Kaldu ayam bubuk - 1/2 sdt
Garam - 1/2 sdt
Gula pasir - 2 sdt
Air - 300 ml
Daun jeruk - 3 lembar
Jahe, kupas dan potong - 1 cm
Bawang bombay - 1/2 buah
Daun bawang - 1 batang
Saus tomat - 2 sdm
Saus sambal - 3 sdm
Saus tiram - 1 sdm
Maizena - 1 sdm
Margarin - 1 sdm
Minyak goreng - secukupnya
Bumbu Halus (diblender):
Bawang merah - 5 siung
Bawang putih - 3 siung
Cabai merah keriting - 5 buah
Cabai rawit merah - 3 buah
Tomat - 1 buah
Beli bahan dan peralatan masak - DISINI JAMIN TERMURAH

Resep Udang Saus Padang

  • 35 menit
  • Hasil: 4 porsi
  • Tingkat kesulitan: Mudah

Ingredients

  • Bumbu Halus (diblender):

Catatan

IG:@tsaniwismono

Saat melihat ada udang yang segar di pasar atau supermarket, beli saja! Lalu buat Udang saus Padang yang super lezat.

Bumbu saus Padang memang paling bisa diolah untuk segala jenis masakan, termasuk udang. Rasanya pedas, gurih, sedikit manis. Cocok sekali untuk disantap dengan nasi hangat.

Berikut resep untuk membuat Udang saus Padang yang nikmat untuk keluarga di rumah.

Baca Juga:


Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)

Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]


Langkah

1
Sudah

Iris jahe, potong kotak bawang bombay, rajang halus daun bawang.

2
Sudah

Blender bawang merah, bawang putih, cabe, tomat dan 3 sdm minyak sampai halus.

3
Sudah

Potong jagung manis, rebus sebentar, tiriskan.

4
Sudah

Panaskan 5 sdm minyak, goreng udang sebentar sampai wangi, sisihkan.

5
Sudah

Panaskan wajan, tumis bumbu halus sampai harum. Kemudian masukkan jahe, daun jeruk, dan bawang bombay. Aduk sampai layu dan bumbu semakin harum.

6
Sudah

Masukkan saus tiram, saus tomat, saus sambal, aduk rata.

7
Sudah

Masukkan udang yang sudah digoreng dan jagung yang sudah direbus, aduk rata sampai terbalut bumbu.

8
Sudah

Tuang air dan masak sampai mendidih. Beri garam, gula pasir, dan kaldu bubuk.

9
Sudah

Masukkan larutan maizena, masak sampai mengental. Tambahkan margarin, aduk sampai leleh dan tercampur merata.

10
Sudah

Taburi daun bawang, angkat dan siap disajikan.

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Loading...

Add Your Comment