Advertisement

Resep Kue Lapet

Gambar Hasil Membuat Resep Kue Lapet

Bahan-bahan

Hasil:
Adonan Kulit:
Tepung ketan - 250 gram
Garam - 1/2 sdt
Santan hagat - 200 ml
Isian:
Kelapa parut - 200 gram
Gula merah - 150 gram
Air - 50 ml
Daun pandan - 1 lembar
Garam - sejumput
Lainnya:
Daun pisang untuk membungkus - secukupnya
Beli bahan dan peralatan masak - DISINI JAMIN TERMURAH

Resep Kue Lapet

  • 45 menit
  • Hasil: 10 buah
  • Tingkat kesulitan: Mudah

Ingredients

  • Adonan Kulit:

  • Isian:

  • Lainnya:

Catatan

IG:@tyasprabowo

Lapet adalah jajanan tradisional yang terbuat dari beras, ketan, atau kombinasi keduanya ini berisikan gula merah dan kelapa. Rasanya manis dengan tekstur kenyal dan wangi yang khas.

Saat berkunjung ke Sumatra, kue lapet akan sangat mudah ditemukan. Tapi kalau Anda bukan orang Sumatra dan rindu dengan jajan pasar yang satu ini, ikuti resep mudah membuat kue lapet dari kami.

Baca Juga:


Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)

Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]


Langkah

1
Sudah

Isian: Sisir halus gula merah, kemudian campur dengan air, daun pandan, dan garam. Masak sambil diaduk sampai gula larut. Masukkan kelapa parut, masak hingga tercampur rata dan gula meresap.

2
Sudah

Kulit: Campur tepung ketan, garam, tambahkan santan hangat sedikit-sedikit. Aduk hingga adonan kalis. Bagi adonan menjadi 10 bagian.

3
Sudah

Ambil satu bagian adonan, isi dengan bahan isian kemudian bulatkan kembali. Lakukan sampai adonan habis.

4
Sudah

Ambil satu lembar daun pisang yang sudah dioles tipis dengan minyak goreng, bentuk daun menjadi kerucut, masukkan adonan lapet kemudian bungkus dan lipat dengan rapat. Lakukan sampai habis.

5
Sudah

Kukus lapet selama 25 menit sampai matang.

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Loading...

Add Your Comment