Advertisement

Resep Usus Goreng Crispy

Gambar Hasil Membuat Resep Usus Goreng Crispy

Bahan-bahan

Hasil:
Usus ayam - 500 gram
Bawang putih - 5 siung
Ketumbar - 1 sdm
Garam - 1 sdm
Air, untuk merebus - secukupnya
Pelapis:
Tepung terigu - 250 gram
Tepung beras - 50 gram
Garam - 1/2 sdt
Kaldu bubuk - 1/2 sdt
Beli bahan dan peralatan masak - DISINI JAMIN TERMURAH

Resep Usus Goreng Crispy

  • 50 menit
  • Hasil: 1 toples @ukuran sedang
  • Tingkat kesulitan: Mudah

Ingredients

  • Pelapis:

Catatan

IG:@tyasprabowo

Usus ayam crispy adalah salah satu pilihan yang super praktis untuk disantap kapanpun. Mau jadi cemilan yang gurih-gurih renyah bisa, dijadikan sebagai lauk juga sangat lezat.

Kalau beli usus ayam crispy, mungkin Anda khawatir dengan kualitas minyaknya. Dengan mengikuti resep yang satu ini, Anda bisa membuat sendiri tanpa khawatir kualitas minyak yang jelek. Bisa disimpan di toples dan tinggal disantap saat mau.

Baca Juga:


Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)

Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]


Langkah

1
Sudah

Bersihkan usus ayam, cuci bersih kemudian rebus dengan air secukupnya sampai usus matang. Angkat dan tiriskan.

2
Sudah

Haluskan bawang putih, ketumbar dan garam. Lumuri usus yang sudah direbus dengan bumbu yang sudah dihaluskan. Diamkan 15 menit.

3
Sudah

Campur semua bahan pelapis jadi satu, masukkan usus yang sudah dibumbui ke dalam campuran tepung. Aduk sampai seluruh usus terlumuri tepung.

4
Sudah

Goreng usus dalam minyak panas sampai kering dan kecoklatan.

5
Sudah

Dinginkan dan simpan ke dalam toples.

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Loading...

Add Your Comment