Advertisement

Resep Oseng Tahu Telur

Gambar Hasil Membuat Resep Oseng Tahu Telur

Bahan-bahan

Hasil:
Tahu putih, potong dadu - 5 buah
Telur, kocok lepas - 2 butir
Bawang putih, cincang halus - 2 siung
Bawang merah, iris tipis - 3 butir
Cabai merah keriting, potong serong - 3 buah
Jahe, memarkan - 2 cm
Daun bawang, rajang kasar - 1 batang
Garam - 1/2 sdt
Gula pasir - 1/2 sdt
Merica bubuk - 1/4 sdt
Kecap asin - 1 sdt
Minyak goreng - 3 sdm
Air - 50 ml
Beli bahan dan peralatan masak - DISINI JAMIN TERMURAH

Resep Oseng Tahu Telur

  • 25 menit
  • Hasil: 3 porsi
  • Tingkat kesulitan: Mudah

Ingredients

Catatan

IG:@tsaniwismono

Oseng tahu telur adalah salah satu resep rumahan yang sederhana dan cukup protein. Memasak dengan bumbu oseng selalu menjadi pilihan cepat dan mudah bagi siapa pun.

Menu oseng tahu telur ini bisa jadi pilihan untuk memasak cepat saat pagi hari, maupun bekal anak sekolah. Ikuti resep mudah membuat oseng tahu telur yang lezat dan sederhana berikut.


Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)

Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]


Langkah

1
Sudah

Panaskan minyak goreng, tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum. Masukkan jahe dan cabai merah, aduk sampai layu lalu sisihkan di pinggir wajan.

2
Sudah

Masukkan telur, aduk sampai terbentuk orak-arik, aduk kembali dengan tumisan cabai bawang.

3
Sudah

Masukkan tahu putih, aduk perlahan agar tidak hancur. Beri sedikit air, bumbui dengan garam, gula, merica, dan kecap asin. Aduk sampai rata dan masak sampai mendidih, koreksi rasanya.

4
Sudah

Masukkan daun bawang sesaat sebelum api dimatikan, aduk sebentar. Matikan api lalu angkat dan sajikan.

5
Sudah

tips

Masak telur orak-arik sampai benar-benar matang agar rasa masakan tidak amis.

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Loading...

Add Your Comment