Ingredients
- 150 gram Kacang hijau
- 100 gram Gula merah
- 100 ml Air, untuk melarutkan gula merah
- 200 ml Santan, dari 80 ml santan kental instan dicampur dengan air
- 1/2 sdt Garam
- 2 sdm Gula pasir
- 2 gelas Air untuk memasak
- 2 lembar Daun pandan, dibuat simpul
- 1 ruas Jahe, memarkan
Bahan saus santan:
- 100 ml Santan kental instan
- 1/4 sdt Garam
Catatan
IG:@sukmawati_rs
Bubur kacang hijau atau burjo adalah menu khas Nusantara yang sangat mudah ditemukan di mana-mana. Bubur kacang hijau dapat dijadikan sebagai menu sarapan, camilan, atau dessert. Selain menyehatkan, burjo ini juga cukup mengenyangkan.
Membuat burjo sebenarnya cukup mudah. Sebelum dimasak, kacang hijau harus direndam terlebih dahulu selama 3 jam hingga semalaman. Proses ini membuat kacang hijau jadi lunak sehingga tidak perlu lama dimasak. Cara lain untuk memasaknya dengan cepat adalah dengan menggunakan panci presto.
Jangan langsung memasukkan gula sebelum kacang hijau empuk, sebab kacang akan butuh waktu lebih lama untuk empuk. Sajikan bubur kacang hijau dengan siraman saus santan agar lebih nikmat.
Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)
Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]
Langkah Versi RasaBunda
1 Sudah | Saus santan: Campur semua bahan saus lalu rebus hingga mendidih. Sisihkan. |
2 Sudah | Rebus gula merah dan air hingga semua gulanya larut dan mendidih. Angkat dan saring gula cairnya. Sisihkan. |
3 Sudah | Didihkan air bersama jahe dan daun pandan. |
4 Sudah | Masukkan kacang hijau. Rebus hingga kacang empuk dan mekar. |
5 Sudah | Masukkan gula cair, gula pasir, garam, dan santan. Masak hingga mendidih dan sedikit mengental. Angkat. |
6 Sudah | Sajikan bubur dengan siraman saus santan. |
7 Sudah | TIPS1. Rendam kacang hijau terlebih dahulu dengan air yang banyak, minimal 3 jam hingga satu malam, untuk mempersingkat proses pemasakan (kacang lebih cepat empuk). 2. Gunakan GM Bear Panci Stainless Steel 24 CM (Lihat di Lazada DISKON) agar kacang hijau matang merata. Panci yang terbuat dari stainless steel ini mampu menghantar panas ke seluruh masakan. Dengan desain anti karat dan anti gores, masakan Anfa dijamin tetap aman dan terjaga kualitas rasanya. 3. Gula dimasukkan ketika kacang hijau telah empuk. Jika tidak, maka kacang hijau menjadi lebih lama mekar dan empuk. |
One Comment Hide Comments
Mantul