Advertisement

Resep Nasi Tim Sayuran

Gambar Hasil Membuat Resep Nasi Tim Sayuran

Bahan-bahan

Hasil:
Nasi Tim:
Beras - 200 gram
Air - 800 ml
Daun salam - 2 lembar
Garam - 1 sdt
Tumis Sayuran:
Brokoli - 1 bonggol
Wortel - 3 buah
Udang, kupas - 100 gram
Bawang putih - 3 siung
Kecap manis - 1 sdm
Saus tiram - 1 sdm
Kecap asin - 1 sdt
Garam - 1 sdt
Gula pasir - 2 sdt
Merica bubuk - 1/4 sdt
Daun bawang, iris halus - 1 tangkai
Air - 100 ml
Beli bahan dan peralatan masak - DISINI JAMIN TERMURAH

Resep Nasi Tim Sayuran

  • 60 menit
  • Hasil: 4 porsi
  • Tingkat kesulitan: Sedang

Ingredients

  • Nasi Tim:

  • Tumis Sayuran:

Catatan

IG:@tyasprabowo

Nasi tim sayuran ini begitu menyehatkan, tapi tetap enak. Tekstur nasi yang dimasak berbeda karena lebih lembut dari nasi biasa yang kita makan setiap hari, tapi tidak selembut bubur.

Menggunakan topping udang yang dipadukan dengan sayuran pilihan seperti wortel dan brokoli. Ikuti resepnya.


Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)

Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]


Langkah

1
Sudah

Dalam panci, rebus air, daun salam, dan garam. Masukkan beras, masak sambil sesekali diaduk sampai air menyusut dan bumbu meresap. Sisihkan.

2
Sudah

Iris kecil brokoli dan potong dadu kecil wortel, kemudian rebus secara terpisah, angkat dan tiriskan.

3
Sudah

Haluskan bawang putih, tumis sampai harum kemudian masukkan udang, tumis sampai udang berubah warna.

4
Sudah

Tambahkan air, wortel, brokoli, kemudian masukkan kecap manis, saus tiram, kecap asin, garam, gula, merica bubuk.

5
Sudah

Masak sampai meresap, tambahkan irisan daun bawang, aduk rata.

6
Sudah

Tata beberapa sendok tumisan sayur dan udang ke dalam pinggan tahan panas, tambahkan nasi sampai penuh sambil ditekan-tekan.

7
Sudah

Kukus dengan api sedang, sampai matang selama 30 menit.

8
Sudah

Keluarkan dan letakan nasindi atas piring, siap disajikan hangat.

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Loading...

Add Your Comment