Tips Menyimpan 4 Jenis Bumbu Dapur
Penulis: Ninna.L | Editor: Ria
Jika selama ini bumbu dan rempah yang anda miliki di dapur cepat rusak, coba cek kembali. Siapa tahu kesalahan terletak pada cara anda menyimpannya. Karena ternyata beda jenis bumbu, cara penyimpanannya pun berbeda. Itu sebabnya, penting sekali bagi kita untuk tahu bagaimana cara menyimpan bumbu dan rempah dengan baik. Simak tips-nya di bawah ini.
1. Bumbu basah
Bawang merah, bawang putih, bawang bombay, cabai, kunyit, jahe, dan lengkuas termasuk ke dalam bumbu basah yang mudah busuk dan berjamur, bahkan bisa sampai bertunas. Karena itu, dibutuhkan trik khusus dalam penyimpanannya. Masukkan bumbu-bumbu tersebut dalam wadah yang berlubang agar sirkulasi udara lancar, lalu simpan di tempat yang kering. Untuk bawang dan cabai, siangi terlebih dahulu sebelum disimpan.
Baca juga: 5 Tips Memilih dan Menyimpan Bawang Bombay
2. Bumbu kering
Untuk bumbu kering seperti garam, penyedap, gula pasir, dan merica bubuk, cara penyimpanannya sangat mudah. Anda hanya perlu memindahkan bumbu-bumbu tersebut ke dalam wadah khusus, lalu simpan di tempat yang kering. Tenang saja, di pasaran sudah begitu banyak wadah-wadah kecil khusus bumbu kering yang dijual, bahkan sudah lengkap dengan rak, tutup, dan sendok.
Ukuran wadahnya pun bisa disesuaikan dengan kebutuhan anda. Hindari menggunakan bumbu kering langsung dari kemasan pabrikannya, karena biasanya bumbu akan cepat mencair dan menggumpal.
Baca juga: Aneka Jenis Garam dan Kegunaannya Sehari-hari
3. Bumbu giling
Saya yakin, kebanyakan dari anda pasti selalu menyediakan stok aneka bumbu dasar. Karena memang jenis bumbu tersebut sangat praktis dan tinggal digunakan saja. Nah, usahakan untuk menyimpan bumbu tersebut dalam toples kaca yang kedap udara dan segera masukkan ke dalam kulkas.
Cara tersebut bisa membantu bumbu giling anda awet lebih lama, serta tetap terjaga kualitasnya. Agar lebih awet, anda juga bisa menumis bumbu tersebut sampai setengah matang dengan minyak yang cukup banyak sebelum disimpan.
Baca juga: 3 Jenis Bumbu Dasar untuk Memasak yang Lebih Praktis
4. Rempah-rempah
Rempah-rempah seperti ketumbar, pala, dan kemiri sangat rentan ditumbuhi jamur dan dihinggapi serangga, sehingga rempah-rempah tersebut jadi tak layak pakai, bahkan kadang sampai harus dibuang. Agar hal tersebut tak terjadi, sebaiknya anda menyimpan rempah-rempah tersebut dalam wadah kedap udara.
Anda juga bisa memberi tanggal penyimpanan pada wadah tersebut. Usahakan untuk menyimpan wadah tersebut dalam tempat yang kering dan gelap. Hindarkan dari sinar matahari langsung dan juga jauhkan dari kompor atau benda panas lainnya seperti oven.
Baca juga: Tips Menyimpan Ketumbar Agar Lebih Tahan Lama
Menyimpan bumbu secara tepat tentu saja akan membuat masa pakai bumbu tersebut lebih lama. Anda juga bisa lebih mudah dalam mencari bumbu saat akan dipakai, karena bumbu tersebut sudah dikelompokkan sesuai dengan jenisnya dalam wadah-wadah khusus.
Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)
Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]