Advertisement

Resep Sponge Cake Lemon

Gambar Hasil Membuat Resep Sponge Cake Lemon

Bahan-bahan

Hasil:
Butter - 220 gram
Gula halus - 190 gram
Telur - 4 butir
Emulsifier - 1 sdt
Vanili - 1 sdt
Tepung terigu, ayak - 250 gram
Baking powder, ayak - 1 sdt
Perasa air lemon - 60 ml
Lemon, ambil lemon zest atau parutan kulit luarnya - 1 butir
Gula halus, untuk taburan - secukupnya
Beli bahan dan peralatan masak - DISINI JAMIN TERMURAH

Resep Sponge Cake Lemon

  • 60 Menit
  • Hasil: 8 Porsi
  • Tingkat kesulitan: Sedang

Ingredients

Catatan

IG:@genikayu

Sponge cake yang super lembut dan ringan memang paling cocok dipadukan dengan lemon. Selain air perasannya sebagai pemberi rasa, parutan kulit terluar lemon (lemon zest) juga bisa menyumbangkan aroma segarnya yang khas.


Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)

Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]


Langkah

1
Sudah

Panaskan oven dengan suhu 170°C. 

2
Sudah

Siapkan loyang. Oles dengan mentega dan taburi tipis dengan terigu. Sisihkan.

3
Sudah

Kocok butter & gula halus dengan mikser sampai mengembang rata.

4
Sudah

Masukkan vanili, emulsifier, dan telur satu persatu. Kocok sampai rata dan mengental.

5
Sudah

Masukkan terigu dan baking powder perlahan sambil diselang-seling dengan air perasan lemon. Kocok dengan speed (kecepatan) rendah sampai merata.

6
Sudah

Tuang adonan ke loyang lalu panggang selama 40 menit.

7
Sudah

Biarkan hingga dingin lalu keluarkan dari loyang. Tabur dengan gula halus dan lemon zest. Potong-potong sesuai selera.

8
Sudah

Siap disajikan.

9
Sudah

TIPS

Saat mengambil lemon zest atau kulit lemon sebagai penambah rasa aroma, parutlah secara perlahan. Jangan sampai terkena bagian dalam kulit jeruk yang berwarna putih, karena rasanya pahit.

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Loading...

One Comment Hide Comments

Add Your Comment