Advertisement

Resep Nagasari

Gambar Hasil Membuat Resep Nagasari

Bahan-bahan

Hasil:
Pisang tanduk, potong-potong - 3 buah
Santan, dari 1 butir kelapa - 2 liter
Tepung beras - 500 gram
Gula pasir - 250 gram
Garam - 1 sdm
Daun pandan - 2 lembar
Daun pisang, untuk membungkus - secukupnya
Minyak, untuk mengoles - secukupnya
Lihat Resep Versi RasaBunda

Resep Nagasari

  • 60 Menit
  • Hasil: 25 Buah
  • Tingkat kesulitan: Sedang

Ingredients

Catatan

IG:@desytariyem

Sampai saat ini, nagasari masih menjadi kue tradisional yang selalu ada di pasaran. Nagasari merupakan kue basah yang dibuat dari tepung beras, sagu, santan, dan gula yang nantinya dibungkus dengan daun pisang. Biasanya, daun pembungkus nagasari adalah daun pisang raja. Tekstur kuenya legit, kenyal, dan manis. Nagasari biasanya disajikan sebagai kudapan favorit keluarga saat sedang berkumpul. Cara membuat nagasari termasuk mudah, hanya saja dibutuhkan ketelitian supaya adonan bebas gumpalan dan hasilnya bisa lembut. Nagasari sendiri sebenarnya punya banyak warna, loh. Ada nagasari putih, merah, biru, dan hijau. Warna-warna tersebut didapat dari bahan-bahan alami. Misalnya warna putih dari santan, merah dari gula merah, biru dari bunga telang, dan hijau dari daun suji.

Baca Juga: 8 Jajanan Pasar yang Cocok Untuk Sajian Tampah Arisan


Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)

Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]


Langkah Versi RasaBunda

1
Sudah

Potong-potong pisang sepanjang 2 cm lalu kukus hingga matang. Angkat dan tiriskan.

2
Sudah

Dalam panci, rebus santan, gula, garam dan daun pandan hingga mendidih. Matikan api lalu diamkan hingga hangat.

3
Sudah

Masukkan tepung beras sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk hingga tepung larut.

4
Sudah

Nyalakan api kembali lalu masak dengan api kecil, sambil terus diaduk hingga mengental dan licin. Angkat.

5
Sudah

Ambil 1 lembar daun pisang. Olesi dengan sedikit minyak.

6
Sudah

Beri adonan bubur secukupnya. Taruh sepotong pisang di tengahnya. Tutup kembali dengan adonan bubur. Bungkus daun pisang jadi bentuk pipih seperti tempe. Lipat kedua ujungnya  dan balik ke bawah (ditindih). Lakukan hingga adonan habis.

7
Sudah

Kukus nagasari selama 20 menit hingga matang. Angkat.

8
Sudah

Siap disajikan.

9
Sudah

TIPS

1. Takaran gula pasir bisa disesuaikan bila suka manis atau lebih suka gurih.

2. Agar bisa mengukus nagasari sekaligus banyak, gunakan GM Bear Panci Kukus 2 Tingkat (Lihat di Lazada DISKON) yang berdiameter 27cm. Panci kukus ini terbuat dari stainless steel khusus untuk makanan sehingga mampu menjaga rasa original maakanan lebih sehat.

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Loading...

2 Comments Hide Comments

Sy handy ,suka bikin kue untuk jualan , mau tny sy bikin nagasari selalu adonan tepung beras nya berbiji / berenjilan , bisa minta tips nya kak , mksh

Add Your Comment