Ingredients
- 200 gram Pisang ambon matang
- 3 butir Telur
- 1/2 sdt Emulsifier
- 150 gram Gula pasir
- 150 gram Terigu protein sedang
- 1/2 sdt Baking powder
- 20 gram Coklat bubuk
- 100 ml Minyak goreng
Topping:
- secukupnya Pisang, potong tipis
- secukupnya Chocochips
Catatan
IG:@tyasprabowo
Pisang dan coklat sering menjadi andalan sebagai topping atau isian saat membuat roti dan kue. Kali ini kami menyajikan resep bolu panggang pisang coklat yang enak dan mudah dibuat.
Wangi khas pisang dan coklat pada kue bolu yang dipanggang bikin roti bolu panggang bikinan Anda pasti disukai siapapun yang mencobanya. Buat pemula yang sedang belajar baking, resep ini juga cocok untuk dicoba.
Baca Juga:
Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)
Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]
Langkah
1 Sudah | Haluskan pisang menggunakan garpu, sisihkan. Campur tepung terigu, baking powder, dan coklat bubuk. Aduk rata lalu sisihkan dahulu. |
2 Sudah | Kocok telur, gula pasir dan emulsifier sampai mengembang putih kental berjejak. |
3 Sudah | Masukkan pisang yang sudah dihaluskan, mixer dengan kecepatan rendah sampai tercampur rata. |
4 Sudah | Masukkan campuran terigu dan coklat bubuk bertahap, kocok dengan kecepatan rendah. |
5 Sudah | Masukkan minyak goreng, aduk balik menggunakan spatula sampai tercampur rata. |
6 Sudah | Tuang ke dalam loyang loaf yang sudah dialasi kertas roti dan dioles margarin tipis. Topping dengan potongan pisang dan chocochips secukupnya. |
7 Sudah | Panggang dengan suhu 170°C selama 40 menit, sesuaikan dengan oven masing-masing. |