Food Steamer: Cara Kerja, Jenis, Kelebihan, dan Kekurangan

Penulis: Tia | Editor: Ria
Memasak saat ini memang semakin mudah karena banyak peralatan dapur yang praktis. Food steamer adalah salah satu contohnya. Bisa memasak makanan dengan cepat lewat proses mengukus yang elektrik, nutrisi dan aroma pun tetap terjaga.
Lalu, sebenarnya bagaimana sih cara kerja food steamer? Apa saja kelebihan dan kekurangannya? ResepKoki sudah merangkumkannya khusus untuk anda.
1. Cara kerja
Cara kerja dari food steamer tidak jauh berbeda dari panci kukus atau dandang. Hanya saja, food steamer menggunakan listrik sebagai sumber energinya. Food steamer memasak makanan dengan uap panas. Uap ini berasal dari air mendidih pada wadah air, yang mana menyatu dengan tombol timer.
Pada umumnya, food steamer terdiri dari 2 hingga 3 layer. Makanan yang membutuhkan waktu lebih lama untuk dikukus, diletakkan di layer paling bawah. Dan makanan yang membutuhkan waktu paling sebentar, diletakkan di layer paling atas.
Setelah makanan ditata, atur waktu masak menggunakan tombol timer. Waktu masak yang dibutuhkan untuk setiap makanan biasanya sudah tertera di buku petunjuk penggunaan. Ingat, karena makanan dimasakan menggunakan uap panas, maka tutup food steamer ini tidak boleh sering dibuka. Jika makanan sudah matang, lampu indikator waktu akan otomatis mati, kok.
Coba: Resep Brownies Kukus ala Amanda
2. Jenis
Ada 3 jenis food steamer yang dijual di pasaran:
Basic food steamer

Basic food steamer biasa digunakan untuk keperluan memasak rumah tangga dan juga industri kecil. Basic food steamer yang banyak dijual biasanya terbuat dari bahan plastik dan metal, serta memiliki 2 hingga 3 layer kukusan.
Beberapa basic food steamer juga dilengkapi dengan aroma infuser, yakni fitur untuk memberikan aroma tertentu pada makanan tanpa mengubah rasanya.
Baby food steamer

Baby food steamer sekilas memiliki bentuk mirip mini rice cooker. Karena digunakan untuk makanan bayi, maka baby food steamer ini sudah dipastikan BPA free. Sangat aman.
Berbeda dengan basic food steamer, baby food steamer ini hanya terdiri dari 1 layer kukusan saja.
Egg steamer

Egg steamer ini khusus digunakan untuk mengukus telur. Bentuknya ada yang mirip dengan mini rice cooker dan ada yang mirip dengan teflon. Di dalamnya, terdapat wadah dengan ceruk-ceruk kecil untuk meletakkan telur. Untuk 1 kali masak, egg steamer hanya mampu menampung 5-6 telur saja, tergantung dari ketersediaan wadah bawaannya. Egg steamer banyak dijual secara 2in1 bersama dengan teflon untuk menggoreng.
Baca juga: 6 Tips Membuat Bolu Kukus Mekar dan Anti Gagal
3. Kelebihan
Food steamer memiliki 4 kelebihan, yaitu:
Nutrisi terjaga
Ketika anda menggoreng atau merebus makanan, sebagian nutrisinya akan rusak karena kontak langsung dengan panas dari air dan minyak. Sedangkan jika dikukus, makanan akan matang dengan sama sempurna dan nutrisinya pun maksimal tetap terjaga.
Rasa dan aroma makanan tidak tercampur
Food steamer umumnya memiliki 2 hingga 3 layer kukusan. Saat menggunakannya, anda bisa mengukus beberapa makanan sekaligus. Bahkan, bila ada 2 jenis makanan dengan rentang waktu memasaknya tidak terlalu jauh, bisa digabungkan dalam 1 layer yang sama. Tapi anda tidak perlu khawatir, teknologi pada food steamer ini dapat mencegah rasa dan aroma makanan tidak saling bercampur. Jadi, walaupun digabung mengukusnya, rasa dan aroma makanan akan tetap terjaga seperti semula
Bebas minyak
Memasak dengan cara mengukus akan membuat makanan anda bebas dari tambahan minyak. Makanan dibuat matang dengan uap panas dari air mendidih di bawahnya. Kalau anda memiliki riwayat kolesterol atau sedang menjalani program diet, makanan yang dikukus dengan food steamer ini sangat baik untuk anda.
Coba: Resep Ayam Kukus
4. Kekurangan
Di samping kelebihannya, food steamer setidaknya punya 2 kekurangan:
Harga mahal
Untuk peralatan masak yang hanya digunakan untuk mengukus, harga dari food steamer terbilang cukup mahal. Per unitnya bisa dibanderol dengan harga Rp500.000 hingga Rp4.000.000. Variasi harga ini ditentukan oleh merek food steamer dan bahan pembuatnya. Walaupun harganya cukup mahal, tapi kalau memang anda hampir setiap hari memasak dengan cara mengukus, membeli food steamer bisa jadi pilihan yang baik.
Daya listrik tinggi
Selain mahal, daya listrik yang dibutuhkan food steamer ini lumayan tinggi. Sekitar 900 watt. Jadi, pastikan rumah anda memiliki daya listrik yang mumpuni ya sebelum membeli food steamer. Di sisi lain, daya listrik 900 watt ini sebenarnya tidak terlalu membebani tagihan listrik anda. Sebab, biasanya anda hanya butuh waktu 30 menit saja untuk sekali pemakaian food steamer.
Nah, itulah informasi mengenai food steamer yang sekiranya perlu anda ketahui. Sekali lagi, sebelum membeli, pastikan daya listrik rumah anda cukup ya untuk mengoperasikan food steamer. Soalnya, daya listrik yang dibutuhkan cukup tinggi. Selamat mengukus makanan!
Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)
Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]