Apa Bedanya? Daun Seledri, Daun Ketumbar, dan Daun Peterseli
Penulis: Ninna.L | Editor: Ria
Meskipun sudah gemar memasak sejak lama, tapi beberapa orang kerap keliru saat membedakan beberapa bahan makanan ataupun bumbu untuk memasak, karena memang beberapa bahan tersebut memiliki bentuk yang nyaris sama persis. Jadi jika tidak teliti, bahan tersebut akan tertukar. Kejadian tersebut sempat dialami oleh teman saya beberapa waktu lalu ketika belanja bulanan.
Karena buru-buru, teman saya tersebut main ambil saja bahan makanan di rak segar supermarket. Sesampainya di rumah, ternyata dia salah ambil seledri dengan daun ketumbar, atau terkadang peterseli. Saya tidak heran sih mendengar cerita teman saya itu. Sekilas, ketiga daun tersebut memang terlihat sama. Padahal jika diteliti lebih jauh, kita akan menemukan perbedaan yang cukup kentara. Apa saja perbedaan tersebut? Simak selengkapnya di bawah ini!
1. Kenampakan
Seledri memiliki daun yang lancip dan lebar cenderung pipih dengan warna hijau tua. Batangnya berbentuk bundar dan cenderung halus jika diraba, dengan aroma yang segar dan khas.
Bentuk dan warna daun peterseli nyaris sama dengan daun seledri, yaitu runcing dan hijau gelap. Namun ukuran daun peterseli lebih ramping, keriting, dan bergerombol. Anda juga bisa coba memperhatikan bentuk batangnya. Jika batang seledri berbentuk bulat, maka batang daun peterseli berbentuk melengkung seperti bulan sabit. Jika diraba, permukaannya pun cenderung kasar dan bergerigi.
Di antara daun seledri dan peterseli, daun ketumbar ini lebih mudah dibedakan. Bentuk daun ketumbar cenderung lebih bulat dengan warna hijau yang jauh lebih terang. Ukurannya pun jauh lebih kecil dibanding dua daun lainnya. Aromanya pun cenderung seperti aroma langu yang khas.
2. Rasa
Untuk rasa, daun seledri memiliki rasa yang sangat segar, tekstur batangnya juga renyah. Sehingga daun seledri disukai banyak orang.
Sama seperti daun seledri, daun peterseli juga memiliki rasa yang segar. Namun tidak sesegar dan se-khas daun seledri.
Daun ketumbar memiliki rasa yang hampir mirip seperti citrus. Bahkan beberapa orang menyebut rasa daun ketumbar ini mirip seperti ‘sabun’, sehingga tidak banyak orang yang senang mengonsumsi sajian dengan bahan ini.
3. Kegunaan dalam masakan
Daun seledri bercitarasa segar dan khas. Itulah sebabnya ia sering dicampurkan ke dalam masakan seperti sup dan tumisan. Bahkan seledri juga sering dijadikan lalapan lho.
Berbeda dengan seledri, daun peterseli lebih banyak digunakan untuk garnish atau topping pada makanan barat seperti pizza, spaghetti, dan lasagna.
Daun ketumbar yang beraroma unik dan segar ini banyak digunakan untuk menyedapkan makanan khas Asia seperti kari dan tomyam.
Nah, sekarang sudah jelas kan perbedaan antara daun seledri, daun ketumbar, dan daun peterseli? Kegunaannya dalam masakan memang beda jauh lho, makanya jangan sampai keliru ya saat membelinya.
Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)
Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]
Gmbr ilustrasi utk membandingkan di antara ketiganya tdk ada. Jadi bicara smp berbusa jg percuma, tdk membantu sm skl
Tes suk