5 Tips Ampuh Mencegah Sembelit Saat Bulan Puasa

(Image: Dorahospital)
Penulis: Ninna.L | Editor: Ria
Salah satu gangguan kesehatan yang sering dialami ketika bulan puasa adalah sembelit. Meski sembelit bukan penyakit, tapi jika dibiarkan akan sangat mengganggu. Begah dan rasa perut tidak nyaman pasti sangat mengganggu aktivitas anda, bukan? Apabila dibiarkan, sembelit juga berisiko menyebabkan ambeien hingga kanker usus, lho. Maka dari itu, penting untuk memperhatikan tips bebas sembelit berikut saat bulan puasa.
1. Perbanyak minum air putih/mineral
Anda pasti tahu betul jika air putih sangat penting bagi tubuh. Apalagi ketika puasa, di mana tubuh berhenti makan dan minum selama belasan jam. Secara tidak sadar, konsumsi air putih selama puasa akan menurun. Saat buka puasa, anda akan lebih pilih meneguk minuman manis yang menyegarkan. Begitu juga saat sahur, anda biasanya pilih minuman aneka rasa dan warna. Padahal, kekurangan air putih ini bisa menyebabkan banyak gangguan kesehatan, salah satunya sembelit.
Agar tetap sehat selama puasa, pastikan anda menerapkan pola minum 242. Yaitu 2 gelas air ketika berbuka puasa, 4 gelas saat malam hingga menjelang tidur, dan 2 gelas saat sahur. Jika anda sudah terbiasa menerapkan pola minum tersebut, dijamin anda akan terbebas dari sembelit.
Baca: Tips Minum Saat Bulan Puasa Agar Cairan Tubuh Tercukupi
2. Cukupi kebutuhan serat
Tak hanya air putih saja, anda juga wajib mengonsumsi serat selama puasa. Serat bisa didapat dari sayur dan buah-buahan. Agar lebih berselera saat mengonsumsi sayur dan buah, anda bisa mengolahnya jadi aneka olahan nikmat yang menggugah selera.
Baca: 7 Variasi Olahan Brokoli yang Ekonomis & Praktis
3. Hindari makan berlebihan
Apakah anda termasuk orang yang ‘balas dendam’ saat berbuka puasa dengan makan sebanyak mungkin? Belum lagi saat sahur, anda mungkin sengaja makan banyak agar bisa kuat menjalani puasa seharian. Padahal hal tersebut tidaklah benar.
Saat konsumsi terbatas secara alami karena puasa, kualitas asupan lebih penting dibandingkan kuantitas. Pastikan gizi seimbang diterapkan dan asuplah secukupnya. Supaya saluran pencernaan bisa memproses seluruh makanan dengan baik dan lancar.
4. Kurangi makanan dan minuman dengan kafein
Bagi anda yang suka ngeteh ataupun ngopi, sebaliknya kebiasaan tersebut dikurangi saat puasa. Karena ternyata kafein dalam teh dan kopi bisa memperparah sembelit, lho. Kalaupun ingin tetap minum kopi atau teh, lakukan sesekali saja dan imbangi dengan banyak konsumsi air putih.
5. Olahraga teratur
Bulan puasa bukan berarti anda harus puasa olahraga juga. Olahraga harus tetap dilakukan agar tubuh bugar dan pencernaan pun lancar. Cukup lakukan olahraga ringan seperti jalan cepat atau bersepeda selama 20-30 menit setiap harinya.
Sembelit saat bulan puasa bukanlah hal lumrah yang dibiarkan begitu saja. Ada banyak cara untuk menghindarinya. Yuk, mulai terapkan sedini mungkin agar puasa dan aktivitas rutin anda bisa berjalan lancar serta nyaman.
Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)
Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]