4 Tips Membuat Ayam Goreng yang Bumbunya Meresap Dengan Sempurna
Penulis: Ninna.L | Editor: Ria
Siapa sih yang tidak suka ayam goreng? Selain enak, ayam goreng juga sangat cocok disajikan dalam suasana apapun. Teksturnya daging yang juicy dengan bagian luar kering dan gurih ini memang sulit untuk ditolak.
Bagi saya, ayam goreng itu lezat sempurna bila bumbu dan rempahnya benar-benar meresap sampai ke bagian dalam dalam daging. Jadi, tidak hanya enak di permukaannya saja. Ingin tahu bagaimana cara memasaknya?
1. Potong ayam jadi beberapa bagian
Sebelum diolah, sebaiknya anda memotong ayam menjadi beberapa bagian kecil terlebih dahulu. Selain bisa membantu agar bumbu lebih meresap, cara ini juga bisa memudahkan anda ketika akan mengonsumsinya nanti.
2. Kerat daging ayam
Agar bumbu bisa lebih meresap pada daging ayam, anda bisa mencoba mengerat permukaan daging ayam yang sudah dibersihkan dengan pisau yang tajam.
Kerat beberapa garis saja pada daging ayam agar bumbunya bisa lebih meresap. Namun, jangan terlalu dalam atau terlalu banyak mengeratnya karena ayam jadi mudah hancur ketika diolah
3. Marinasi (rendam) ayam dalam racikan bumbu
Karena ayam memiliki daging yang cukup tebal, maka tidak heran jika bumbu sulit meresap ke dalam daging. Karena itulah, sebaiknya anda jangan langsung menggoreng ayam setelah dilumuri racikan bumbu.
Diamkan dan simpan ayam yang sudah dimarinasi dengan berbagai bumbu dalam kulkas selama 30-60 menit. Semakin lama direndam, maka bumbu akan semakin meresap sampai ke bagian dalam daging.
4. Ungkep ayam sebelum digoreng
Ungkeplah ayam sampai seluruh permukaan ayam terendam air. Hati-hati, mengungkep ayam dengan air yang terlalu banyak akan membuat daging ayam tidak renyah saat digoreng, bahkan hancur.
Selama proses ungkep, pastikan anda menggunakan api kecil saja selama 30-45 menit. Tutuplah panci selama proses mengungkep ayam agar aroma dan rasa lebih terkunci.
Jika ingin lebih cepat, gunakan panci presto Vicenza Pressure Cooker VP 308/8L (Lihat di Lazada DISKON). Sistem pengaturan tekanan uap dan panas pada panci presto ini membuatnya cepat mengempukkan makanan serta sangat aman untuk digunakan. Dijamin ayam empuk hingga tulang dengan daging utuh tanpa hancur sedikit pun.
Jika anda mengikuti tips di atas dengan benar, dijamin deh rasa ayam goreng anda akan lebih gurih dan lezat. Anda pun bisa dengan bangga menyajikannya untuk keluarga anda. Cek aneka resep ayam goreng di bawah ini yang bisa anda coba.
- Resep Ayam Goreng Lengkuas
- Resep Ayam Goreng Kalasan
- Resep Ayam Goreng Tulang Lunak
- Resep Ayam Goreng Mentega
- Resep Ayam Goreng Kecap
Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)
Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]