Advertisement

Resep Tape Ketan

Gambar Hasil Membuat Resep Tape Ketan

Bahan-bahan

Hasil:
Ketan hitam - 1 kg
Ragi, haluskan - 1,5 butir
Gula pasir - (Opsional)
Lihat Resep Versi RasaBunda

Resep Tape Ketan

  • 120 menit
  • Hasil: 10 porsi
  • Tingkat kesulitan: Sedang

Ingredients

Catatan

IG:@tiyarahmatiya

Anda penyuka tape ketan? Yuk buat sendiri saja dalam jumlah banyak, sekaligus untuk stok yang selalu siap sedia dalam kulkas anda. Hanya perlu 2 bahan saja, lho. Praktis, mudah, dan ekonomis.

Baca Juga:


Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)

Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]


Langkah Versi RasaBunda

1
Sudah

Cuci bersih ketan hitam lalu rendam selama 1 jam. Angkat lalu tiriskan.

2
Sudah

Kukus ketan hitam selama 1 jam hingga matang. Matikan api dan biarkan dingin.

3
Sudah

Taburi ketan dengan ragi (bisa juga ditambahkan gula jika ingin rasanya lebih manis). Aduk hingga rata.

4
Sudah

Masukkan ketan ke dalam toples lalu tutup rapat. Biarkan selama 3 hari untuk fermentasi.

5
Sudah

Siap untuk dinikmati.

6
Sudah

tips

1. Pastikan ketan hitam sudah benar-benar dingin sebelum ditaburi ragi.

2. Semua wadah dan toples yang digunakan untuk mengaduk serta fermentasi ketan harus dalam keadaan bersih dan kering.

3. Kukus tape menggunakan Tupperware Steam It (Lihat di Lazada DISKON), yang memiliki desain ergonomis sehingga uap air tidak akan jatuh ke atas tape.

4. Simpan toples yang telah diisi ketan dalam tempat yang gelap dan jangan dibuka-buka selama 3 hari.

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Loading...

13 Comments Hide Comments

Halo Susilawati. Tape ketan yang kering bisa karena faktor takaran gula yang kurang atau wadah penyimpanannya ya.
Pastikan wadah penyimpanan kedap udara dan jangan dibuka selama proses fermentasi. Selamat mencoba 🙂

Taruh ditoples apa tdk pecah sy pernah pakai gelas minuman sy pres dan pakai tutup meledak plastikx terbuka

Add Your Comment